Jakarta, PCplus – Kamu seorang podcaster atau tau baru mengenal dunia podcasting dan lagi cari solusi yang terjangkau? Nah, Sennheiser punya solusi yang pas buat podcast kamu nih.
Baca Juga: Review Softare Audacity
Kalau kamu seorang podcaster pemula dan senang bikin podcast sendiri, baik di rumah atau di studio, Sennheiser merekomendasikan Profile USB sebagai mikrofon yang ideal. Cukup sambungkan ke komputer desktop atau laptop kamu, perangkat siap digunakan. Lain lagi kalau kamu mengajak teman untuk ikut dalam podcast. Ada produk E-835 yang dilengkapi dengan perekam Zoom.
Salah satu pilihan ini bisa kamu padukan dengan headphone HD 200 PRO untuk memantau suara. Atau mau bikin podcast menggunakan ponsel saat bepergian? XS Lav USB-C Mobile Kit adalah pilihan yang cocok untuk itu. Sementara mereka yang mau berinvestasi lebih banyak untuk podcast di dalam ruangan, mikrofon studio MK 4 adalah pilihan yang sempurna. Dan untuk merekam suara di luar ruangan, pilih MKE 600. Jangan lupa tambahkan sepasang HD 280 PRO untuk memantau suara. Saat berada di luar ruangan atau sedang bepergian, MKE 200 atau MKE 400 yang dipasangkan dengan HD 25 Light sangat sesuai untuk penggunaan ponsel atau kamera DSLR.
Pilihan untuk podcaster profesional
Ini buat mereka yang beralih ke ranah podcast profesional. Ada produk mikrofon studio MK 8, dengan MKH 416 atau MKH 8060 untuk merekam suara di luar ruangan dan HD 300 PRO untuk memantau suara. Saat berada di luar ruangan atau sedang bepergian, pilihan kami adalah MKE 600 sebagai solusi kabel DSLR dan AVX. Jika ingin menggunakan solusi nirkabel, tambahkan HD 25 dari Sennheiser yang selalu populer sebagai opsi headphone kamu .
Dan bagi profesional berpengalaman, Sennheiser menyarankan MKH 416 atau MKH 8060 sebagai mikrofon berkabel yang handal untuk digunakan dengan kamera profesional. Atau EW-DP jika ingin menggunakan solusi nirkabel terbaik yang dipadukan dengan headphone HD 25 PLUS. Untuk podcast multi-host profesional, mikrofon MK 4, MD 421, atau MD 441 dengan perekam Zoom atau antarmuka berkualitas tinggi dan salah satu headphone hebat ini akan berfungsi dengan baik.