Jakarta, PCplus. EVGA (salah satu vendor motherboard dan periferal) baru-baru ini memperkenalkan motherboard seri Z370. EVGA menyatakan bahwa motherboard ini berbasis Intel Z370 Express Chipset dan mendukung CPU Intel generasi ke-8.
EVGA menyatakan bahwa semua motherboard seri Z370 ini akan dilengkapi dengan selot PCIe dan DIMM yang diperkuat dengan metal untuk meningkatkan daya tahan, dukungan 2-Way SLI, dukungan multi RGB headers, selot M.2, port ethernet gigabit (berbasis Intel atau Killer Gigabit), dan dual-BIOS yang bisa digunakan bergantian sesuai kebutuhan.
Selain itu, EVGA menyatakan bahwa produk ini juga dilengkapi dengan kanal audio 7.1 dari Realtek atau Sound Core 3D Audio Creative untuk kepentingan memainkan game atau mendengarkan musik. EVGA juga menyatakan bahwa semua seri motherboard ini akan dilengkapi dengan dukungan terhadap overclocking.
Untuk itu, menurut EVGA, motherboard Z370 versi Classified K dan Micro dilengkapi dengan rancangan 8-Phase VCore dan sebuah generator clock eksternal. Tujuannya menurut ECGA adalah untuk menyediakan lebih banyak daya dan stabilitas bagi aktivitas sehari-hari.
Selain aneka fitur tersebut, EVGA menyatakan bahwa produk ini juga dilengkapi dengan dukungan terhadap Intel Optane Memory, layout kabel daya yang diperbarui untuk memudahkan manajemen perkabelan, serta dukungan HDMI 2.0 untuk menampilkan tayangan 4K.