Jakarta, PCplus. Huawei baru-baru ini meluncurkan sebuah smartphone baru yaitu Nova 2i. Smartphone ini memiliki daya tarik utama di sisi kamera dan layar lebar dengan bezel yang tipis.
Huawei Nova 2i tidak dibekali dengan dua atau tiga kamera, melainkan empat kamera. Terdapat dua kamera di belakang dan dua kamera di depan. Kamera belakang memiliki resolusi 16 mega pixel dan 3 mega pixel. Sementara dua kamera depannya memiliki resolusi 13 mega pixel dan 2 mega pixel. Konfigurasi kamera tersebut memungkinkan smartphone ini untuk menciptakan efek bokeh atau latar belakang yang kabur (blur) saat menggunakan kamera belakang maupun depan.
Smartphone ini menggunakan chip Kirin 659 octa-core dengan kecepatan 2,3 GHz dan RAM sebesar 4 GB. Kemudian smartphone ini memiliki memori penyimpanan internal sebesar 64 GB dan baterai sebesar 3.340 mAh.
Lalu, Huawei Nova 2i ini memiliki layar sebesar 5,9 inci. Layar ini memiliki aspect ratio 9:18 dengan resolusi 1080 x 2160 pixel serta memiliki bezel yang sangat tipis.
Huawei Nova 2i memiliki tiga pilihan warna yaitu black, blue, dan gold. Smartphone ini baru tersedia di Malaysia dan belum ada informasi lebih lanjut apakah smartphone ini nantinya akan tersedia di Indonesia atau tidak.