JAKARTA, PCplus – Belum lama ini dunia IT heboh dengan isu ransomware yang menyandera data dari dua rumah sakit besar di tanah air, RS Harapan Kita dan RS Kanker Dharmais. Memang tebusan yang diminta tak banyak, US$ 300, tapi tak ada jaminan bukan kalau file yang dikunci akan utuh dikembalikan? Atau kejadian serupa tidak berulang lagi?
Kalau perusahaan besar yang punya tim TI dan ratusan komputer saja bisa diserang bagaimana dengan perusahaan kecil menengah (UKM – usaha kecil menengah) yang tak punya orang TI? Ingat, semua orang bisa diserang loh. Bukan cuma perusahaan besar, tapi siapa pun yang suka menerima e-mail atau ber-Internet.
Lalu bagaimana mengamankan diri? Untuk UKM dengan 5 – 50 komputer, Kaspersky Lab punya produk khusus. Namanya Kaspersky Small Office Security (KSOS). Versi baru ini dilengkapi fitur anti-ransomware pada komponen System Watcher. Fitur ini tidak hanya memblokir upaya enkripsi berbahaya, tapi memicu backup dan pemulihan otomatis. Ini pasti akan memberikan rasa aman bagi pelaku UKM.
Fitur lannya adalah Safe Money yang telah disempurnakan. Fitur ini memberikan perlindungan atas transaksi keuangan dari aksi penipu online yang menggunakan fungsi clipboard atau screen grab untuk mencuri data bisnis dan keuangan.
Para pelaku UKM juga dimudahkan dalam memantau status keamanannya. Via konsol berbasis cloud khusus, bisa ditampilkan status perlindungan semua perangkat di jaringan, mulai dari PC, server file sampai perangkat mobile (notebook, smartphone, tablet). Info ini bisa diakses kapan saja dan dari mana saja selama terhubung ke Internet. Pengaturan perlindungan pun bisa diaktifkan atau dibuah seperlunya.
“Fitur-fiturnya lebih canggih dari (Kaspersky Lab) versi ritel, tapi harganya terjangkau untuk UKM yang menggunakan 5 – 25 PC. UKM di Indonesia kebanyakan memiliki 5 – 10 PC,” tegas jubir dari PT Optima Solusindo Informatika, distributor KSOS di Indonesia.
Di Indonesia, KSOS didistribusikan dalam bentuk CD. Kamu bisa membelinya dengan harga kisaran Rp 100 ribu – Rp 300 ribu per user per tahun, tergantung jumlah user yang dipilih. KSOS tersedia dalam pilihan 5, 10, dan 20 user. Masing-masing paket dilengkapi antivirus gratios untuk perangkat mobile dan file server.