JAKARTA, PCplus – Niantic telah mengeluarkan update terbaru untuk game mobile terpopuler saat ini, Pokemon Go. Sebagai bagian dari update, Niantic memperbaiki sistem pelacakan dengan meniadakan footprint yang tampak di bawah karakter-karakter yang memberitahu para pemain apa yang ada di dekatnya,
Pada Pokemon Go dalam versi beta, sistem tracking akan memberitahu para pemain berapa meter jarak Pokemon terdekat. Ini kemudian diubah menjadi footprints — satu sampai tiga akan tampak di bawah karakter Pokemon tergantung pada jarak kedekatannya dengan pemain. Satu footprint mengindikasikan karakter Pokemon berada sangat dekat. Namun setelah game ini dirilis, sistem tracking tidak bekerja dengan benar, dan menampilkan tiga footprints di bawah semua karakter Pokemon yang ada di dekat pemain.
Pada versi 1.1.0, footprints sama sekali tidak terlihat. Menurut Paul Tassi di Forbes, urutan Pokemon di menu Nearby tidak lagi disusun agar baris teratas adalah yang paling dekat, diikuti dengan baris kedua dan ketiga. Ia mengatakan telah melihat Pokemon di slot terakhir tepat di sebelahnya, ketika sebelumnya slot terakhir tersebut mengindikasikan yang paling jauh dari semua karakater Pokemon yang ada di dekat situ.
Ini berarti kamu akan keluyuran ke sana sini untuk mendapatkan Pokemon langka yang terlihat di radarmu. Dan kamu juga harus berhati-hati agar tidak melakukan penerobosan.
Untungnya tidak semua update jelek. Ada bagian update yang membuat game lebih baik kok, seperti pemanfaatan memori yang lebih baik, dan perbaikan berbagai bug, medal art dan detail UI Pokemon yang sudah di-update, perbaikan masalah tampilan fitur peta tertentu, dan lain-lain.