JAKARTA, PCplus – Kabar akuisisi EMC oleh Dell ternyata sudah merupakan kepastian. Sebab Dell dan EMC telah menandatangani kesepakatan yang menyebutkan bahwa Dell bersama pemiliknya, Michael S. Dell yang merupakan pendiri, chairman dan CEO Dell, MSD Partners dan Silver Lake akan mengakuisisi EMC. Merger senilai US$ 67 miliar ini telah mendapat persetujuan dari dewan direksi EMC yang akan meminta persetujuan pada para pemegang saham EMC
Kombinasi dari Dell dan EMC akan menjadikannya sebuah perusahaan teknologi terintegrasi milik pribadi yang paling besar. Perusahaan akan menjadi pemimpin di bidang pertumbuhan tinggi dari pasar TI senilai US$ 2 miliar dengan portofolio produk pelengkap, tim penjualan dan strategi investasi R&D.
Transaksi ini memadukan dua waralaba teknologi terbesar dunia dengan posisi pemimpin di bidang server, storage, virtualisasi dan PC, serta menyatukan kekuatan besarnya di sektor industri yang berkembang pesat. Ini termasuk transformasi digital, software-defined data center, hybrid cloud, converged infrastructure, mobile dan security.
Proses transaksi diperkirakan selesai pada kuartal kedua atau ketiga tahun fiskal Dell yang berakhir 3 Februari 2017. Usai transaksi, Mike Dell akan memimpin perpaduan perusahaan sebagai chairman dan CEO. Sedangkan Joe Tucci menjabat sebagai chairman dan CEO EMC sampai transaksi selesai. Markas besar Dell akan tetap di Round Rock, Texas, dan markas dari bisnis sistem enterprise gabungan akan berada di Hopkinton, MA.
Hmm, lalu bagaimana nasib VMware? VMware akan tetap menjadi perusahaan publik dan menyediakan teknologi software-defined data center, bersama tawaran cloud, mobile dan desktop-nya. VMware juga akan tetap berinvestasi dan bermitra dengan ekosistem industrinya.