JAKARTA, PCplus – Tak cuma smartphone dan hard disk portabel yang bisa dibuat tahan percikan air. Speaker nirkabel Bluetooth pun ternyata ada yang seperti itu.
Adalah Harman International Industries Inc. yang memperkenalkan produk bernama JBL Xtreme ini. Speaker portabel berteknologi Bluetooth ini telah didesain dengan lapisan karet yang anti percikan air. Jadi kamu bisa menggunakannya untuk mendengarkan lagu saat duduk-duduk di tepi kolam renang, pantai, atau saat hujan.
Dari sisi kualitas suara, JBL Xtreme disebutkan mampu menghasilkan suara konser besar. Bertenaga, mampu memeriahkan suasana pesta dengan bekal empat transducer aktif dan dua bass radiator, begitu klaim JBL. Andai diperlukan suara yang lebih maksimal, kamu bisa mengoneksikan beberapa speaker sekaligus.
Mau menjadikannya sebagai speakerphone juga boleh kok. Menurut JBL, kualitas suaranya dari speaker ini jernih. Untuk conference call, kejernihan suara didukung oleh fitur noise and echo cancelling dengan satu sentuhan tombol.
“Ini adalah speaker paling kuat saat ini di kelasnya dengan banyak fitur menarik dan fungsi luar biasa yang akan menjadi standar baru dalam kategori speaker portabel,” kata Michael Mauser (President, Lifestyle Audio Division, HARMAN).
Agar penggunanya puas, JBL menanamkan baterai Li-ion yang disebut tahan beroperasi sampai 15 jam. Kamu juga bisa memanfaatkan speaker ini untuk mengisi daya baterai smartphone-mu. Melalui port USB charge-out ganda, kamu boleh menghubungkan maksimal tiga smartphone atau tablet untuk secara bergantian memperdengarkan musik, bak DJ.
Speaker portabel nirkabel JBL Xtreme bisa kamu pilih dari tiga warna: hitam, merah, atau biru. O ya, untuk memudahkan membawa-bawanya, Harman menyertakan strap bahu.