
JAKARTA, PCplus – Seberapa kecil ya fisik sebuah speaker portabel? Menurut JBL sih bisa kecil sekali. Lihat saja JBL Go yang berukuran 6,83 x 8,27cm dengan ketebalan 3cm. Ukurannya yang mini itu membuatnya bisa diselipkan ke saku atau tas dan terlupakan sampai kamu perlu mendengarkan musik.
Kamu boleh menyambungkannya ke smartphone, tablet atau laptop seperti layaknya speaker Bluetooth lain. Kalau di perangkatmu tak ada koneksi Bluetooth, kamu bisa menghubungkannya via koneksi kabel. Di bagian atas badannya terdapat tombol pengatur volume.
Pertanyaan klasiknya, dengan dimensi begitu kecil apakah kualitas suaranya bagus? Hmm, driver tunggal 40mm-nya disebutkan mampu menghasilkan daya 3W dan telah disetel agar bisa menangani beragam musik. Cuma — karena fisik yang mini – jangan berharap bisa mendapatkan output bass di rentang rendah.
Ukuran JBL Go yang kotak itu juga memungkinkan kamu menumpuk beberapa unit. Kamu bisa menumpuknya berdasarkan warna: hitam, merah, orange, pink, abu-abu, biru, kuning dan hijau teal. Untuk memudahkan membawa-bawanya, JBL menyediakan kaitan untuk lanyard.
“Speaker kecil yang inovatif ini mengambil pendekatan minimalis untuk ukuran, tanpa mengorbankan kualitas maksimal dalam hal suara,” kata Michael Mauser (Presiden Divisi Lifestyle HARMAN).
Tapi bagaimana baterainya? Dayanya bisa disegarkan dari port microUSB dalam waktu sekitar satu jam.