JAKARTA, PCplus – Menginginkan smartphone Android dengan spesifikasi tinggi tapi harga di bawah Rp 2,5 juta? Lenovo punya loh, harganya Rp 2.399 juta saja. Namanya A7000 Special Edition.
Smartphone berlayar 5,5″ ini dilengkapi kamera belakang 13 megapiksel dan kamera depan 5 megapiksel. Memori internalnya 2GB dengan ROM 16GB, serta slot microSD yang mampu menerima kartu maksimal 32GB. Smartphone ini Dual SIMcard dan dukung 4G LTE. Lenovo mengemaskan prosesor octa-core besutan Mediatek, yakni MTK 6752 1,7GHz di A7000 Special Edition-nya.
Eh ngomong-ngomong mengapa namanya Special Edition? Disebut begitu, karena ia merupakan edisi khusus dari seri sama yang sudah meluncur sebelumnya, yaitu A7000. Special Edition merujuk pada kekhususannya.

Jika dibandingkan A7000, seri edisi khusus ini sudah di-upgrade. Layar misalnya kini mendukung tampilan Full HD (sebelumnya HD saja). Begitu juga prosesor yang meski serinya sama, MTK 6752, tapi clock speed-nya meningkat dari 1,5GHz menjadi 1,7GHz. Namun ada beberapa fitur yang sama dengan A7000, seperti Dolby Atmos Audio.
O ya, di India dan Tiongkok, Lenovo sudah lebih dulu membesut ponsel dengan spesifikasi serupa A7000 Special Edition bernama K3 Note. Menurut Adrie R. Suhadi (Country Head Smartphone Division, PT Lenovo Indonesia), K3 Note laris manis dijual online di kedua negara tersebut. Nah, A7000 Special Edition ini ‘varian’ dari K3 Note. Spesifikasinya mirip, tapi frekuensi A7000 Special Edition berbeda dengan K3 Note. “Sehingga nama K3 Note tidak bisa dipakai,” jelas Adrie. Selain itu A7000 Special Edition dibekali baterai 2900mAH, bukan 3000mAH.
Seperti di India dan Tiongkok, A7000 Special Edition akan dijual eksklusif secara online via situs belanja Lazada. Setelah itu, ponsel ini baru akan dijual secara offline, alias melalui toko-toko fisik.
SPESIFIKASI Lenovo A7000 Special Edition
Display: 5.5-inch IPS LCD display 1080p, 401 ppi
Prosesssor: 1,7 GHz octa-core MediaTek MT6752 Mali-T760 GPU
Storage: 16 GB, expandable via microSD up to 64 GB
RAM: 2 GB
Konektivitas: Wi-Fi a/b/g/n/ac, Bluetooth 4.1, GPS+GLONASS, microUSB 2.0
Software: Android 5.0 Lollipop
Kamera: 13 MP rear camera with dual LED flash. 5 MP front-facing camera
Baterai: 2900 mAh