JAKARTA, PCplus – UKM (usaha kecil menengah) di tanah air sungguh banyak, berjumlah sekitar 55 juta. Mayoritas masih berusaha secara tradisional, seperti buka toko secara fisik. Yang menjalankan bisnisnya secara online sangat sedikit, kurang dari 1%, atau sekitar 75.000.
Padahal peluang bisnis online terbuka lebar. Apalagi di negara kita ada 88 juta orang yang aktif mengakses Internet melalui perangkat seluler.
Gaptek biasanya menjadi salah satu penghalang bisnis online. Harga perangkat yang tak terjangkau juga menjadi salah satu ganjalan. Belum repotnya memilih software dan hardware agar up-to-date.
Agar tak repot, sebenarnya UKM yang sudah punya akses Internet bisa membeli Google Apps for Works.Ini adalah rangkaian tool produktivitas online,terdiri dari layanan e-mail profesional, penyimpanan online, kalender bersama, dan alat untuk rapat video termasuk Gmail, Kalender, Drive, Dokumen, dan Hangouts. App ini bisa diaktifkan dari ponsel Android, iOS atau BlackBerry. Bisa dipakai kapan saja dan dari mana saja.
Mahal? Hmm, dulu memang. Tapi kini Google memberikan diskon 40% khusus bagi UKM di Indonesia. Kalau dulu harganya per pengguna per tahun US$ 50, kini turun menjadi US$ 30 per tahun.
Kalau mau bulanan, ada paket Fleksibel seharga US$ 3 per orang. Bayarnya bisa pakai kartu kredit atau kartu debit bank. Kamu akan mendapatkan jaminan availability 99%, bebas gangguan downtime, dan dukungan 24/7 dari Google.
“Dengan Google Apps, pemilik bisnis akan mendapatkan e-mail resmi untuk perusahaannya, fleksibilitas untuk bekerja kapan saja dari perangkat apa saja, dan kontrol serta keamanan yang mereka butuhkan. Dengan menurunkan harga Google Apps agar lebih terjangkau di Indonesia, kami ingin memudahkan perusahaan kecil agar bisa menggunakan alat online yang hebat, dan membantu mereka tetap fokus melaksanakan tugasnya dengan baik — menjalankan bisnis, bukan mengurusi sektor TI di perusahaan,” ucap Kevin Akhurst (Google for Work Managing Director untuk wilayah Asia Pasifik).
Eh iya, sebelum beli kamu boleh mencobanya secara gratis 30 hari loh.