BANGKOK, PCplus – Notebook untuk bisnis yang satu ini diklaim HP sebagai tertipis dan terenteng di kelasnya. HP EliteBook 1020 dan HP EliteBook 1020 Special Edition (SE) memang tipis, 15,7 mm saja. Sementara itu seri Special Edition (SE) secara khusus dibuat dengan campuran logam magnesium-lithium dan serat karbon yang dapat didaur ulang sehingga ringan (1 kg/2,2 lbs).
EliteBook 1020 merupakan laptop pertama yang menggunakan chip terbaru Core M berbasis Broadwell dari Intel. Di dalamnya tercakup teknologi vPro dari Intel, sebuah dock connector dan berbagai fitur untuk mendukung pengguna di kalangan bisnis. Baterainya disebutkan tahan dipakai sampai 9 jam.
Notebook supertipis ini yang menggunakan SSD ini tak dibekali kipas sehingga tak berisik saat beroperasi. Namun ia tak ringkih. Seperti seri EliteBook lainnya, ia sudah dirancang untuk melewati rangkaian uji coba military-grade (MIL-STD 810G). MIL-STD 810G adalah pengujian terhadap tetesan air, guncangan, paparan suhu yang ekstrem dan kelembaban udara, serta tekanan tinggi.
Dari sisi desain, EliteBook 1020 terlihat menarik. Ia dilengkapi dua port USB, satu port HDMI dan jack headphone, slot Kensington, dan docking port terintegrasi. HP EliteBook 1020 datang dengan pilihan layar sentuh, sedangkan HP EliteBook 1020 SE menawarkan resolusi tinggi dengan layar diagonal 12,5 inci HD Quad (QHD).
O ya, EliteBook 1020 SE merupakan EliteBooks pertama yang dilengkapi dengan HP Premium Keyboard, keyboard baru yang dirancang untuk menyediakan key response yang optimal dan konsisten berdasarkan pengujian dan masukan dari para pengguna. Fitur lainnya adalah webcam 720p, speaker depan HD Audio dengan DTS Studio Sound dan HP Noise Reduction Software untuk konferensi web dan kolaborasi di perjalanan.