JAKARTA, PCplus – Tahun 2015, Asiafone berjanji akan meluncurkan 40 tipe smartphone Android baru. Janji itu mulai ‘dicicil’ dengan menghadirkan Asiadroid AF77, ponsel dual-core pertama Asiafone bulan ini. Harganya khas Asiafone, Rp 399 ribu.
Smartphone dual SIM GSM kelas entry-level ini memamerkan lekukan di ujung badannya. Fisiknya mungil. Kamu bisa memilih yang berwarna hitam atau putih. Asiafone membekalinya dengan OS Android 4.2 Jelly Bean, prosesor Cortex A5 1GHz dual-core, RAM 256MB, ROM 256MB, kamera 2 megapiksel dan slot microSD.
Salah satu keunikan AF77 terletak pada dikemaskannya fitur TV Analog. Di kebanyakan smartphone masa kini, fitur ini sudah ditanggalkan. Namun menurut Asiafone, menonton TV masih menjadi kebutuhan di kalangan menengah bawah. Karena itulah di Asiadroid AF77 fitur TV Analog ada. Kamu yang suka BBM juga tak perlu repot mengunduh app itu. Asiafone sudah membenamkan fitur BBM (BlackBerry Messenger) di ponselnya, jadi kamu tinggal pakai.
“Produk ini dihadirkan untuk memenuhi permintaan pasar akan smartphone terjangkau. Desain yang mewah disandingkan dengan berbagai kemampuan yang sesuai dengan kebutuhan pengguna pemula smartphone,” jelas Herman Zhou (Presiden Direktur Asiafone).
Spesifikasi ASIADROID AF77
Network : Dualband GSM(900/1800MHz), GPRS/EDGE Dual SIM (GSM-GSM)Dual standby
Dimensi : 111 x 61,77 x 11,1 mm
Displai : LCD 3.5” TFT HVGA, (320*480)
Kamera : 2.0 MP with Flashlight
OS : Android OS 4.2 Jelly Bean
Prosesor : Dual Core 1.0 GHz, Cortex A5
Memori : 256MB RAM 256MB ROM, Micro SD up to 32GB
Baterai : Li-Ion 1200 mAh
Fitur : Video Player, Video Recorder, Music Player, Sound Recorder, FM Radio, Analog TV, BT Device, WI-FI
USB/port : Micro 5pin, Headset: 3.5 mm
Sensor : 2D Sensor, Proximity