JAKARTA, PCplus – Kamu yang menggunakan software 3D untuk mendesain dan berkreasi, pasti suka dengan SolidWorks 2015. Versi terbaru SolidWorks ini, kata Ba-Thong Phan (Senior Technical Manager 3DS Professional Channel, AP South, Dassault Systemes) dalam jumpa pers di Jakarta (26/8/2014), memiliki banyak peningkatan. “Jumlahnya 2015,” kata Phan. Berikut adalah beberapa di antaranya yang dipaparkan oleh Phan.
Yang pertama adalah My SolidWorks. Ini adalah portal di Web yang ditujukan untuk penggunaan di laptop dan tablet. “Selama ada akses internet bisa dipakai,” kata Phan. Di dalam portal ini kamu akan mendapatkan forum tanya-jawab bagi para pengguna SolidWorks. Kamu juga bisa mengambil manual PDF dengan kode akses untuk dipakai di tabletmu. Mau belajar SolidWorks secara online? Bisa dilakukan di portal ini. Tersedia lebih dari 100 jam pelajaran yang bisa kamu ikuti.
Di versi 2015, SolidWorks juga mendukung cloud file storage service. Jadi kamu bisa menyimpan datamu di awan dan mengambilnya dari mana saja dan kapan saja.
Yang juga sangat menarik adalah Print 3D. Di versi 2015, SolidWorks sudah langsung mendukung penggunaan printer 3D. Tidak perlu ubah format lagi dari .STL (format yang umum dipakai di printer 3D). “Langsung saja cetak dari software pada laptop ke printer. Kalau dulu harus menggunakan format STL yang seperti 2D printing, tanpa warna, sekarang sudah bisa mendukung material dan warna,” terang Phan. “Kami pakai format EMF,” tambahnya. EMF adalah format yang tidak tergantung pada aplikasi.
Semua printer 3D, mulai dari kelas consumer seperti MakerBot sampai kelas industri sudah didukung. Enaknya lagi saat akan mencetak di printer 3D, kamu bisa membandingkan biaya cetak, juga waktu cetak terhadap cara/teknologi tradisional. Jadi kalau kira-kira jatuhnya lebih mahal saat mencetak produk dengan printer 3D, kamu bisa beralih ke teknologi lain.
Kamu pun bisa mengontrol suku cadang yang dipakai melalui Software Inspections.
Menarik bukan? SolidWorks 2015 akan resmi diumumkan Dassault Systemes pekan depan. Namun jika ingin menjajalnya kamu bisa mengunduh versi betanya.