
Kamu yang rutin menggunakan motor pasti merasakan kesulitan berkendara di jalanan ibukota. Mulai dari jalanan yang berjubel sampai tingkah pengendara lain yang seenaknya. Saking serius mengendarai motor, kamu juga sering tidak mendengar dering ponsel kamu.
Namun tenang, sebagian kesulitan itu kamu itu sebentar lagi akan teratasi. Adalah helm sarat teknologi bernama Skully AR-1 yang akan membuat perjalanan kamu terasa lebih mudah, aman, sekaligus menyenangkan)
Teknologi yang ada di Skully AR-1 di antaranya adalah heads up display alias layar “mengambang” yang muncul di kaca depan helm. Melalui fasilitas ini, kamu bisa melihat kondisi di belakang motor yang diambil dari kamera 360o yang telah terpasang di helm. Heads up display tersebut juga bisa menampilkan peta karena Skully AR-1 sudah dilengkapi dengan GPS.

Helm ini juga bisa tersambung ke ponsel kamu menggunakan koneksi Bluetooth. Kerennya lagi, kamu bisa mengakses telepon dengan menggunakan suara. Jadi ketika ada telepon masuk, helm akan berbunyi “call from Lisa” dan kamu langsung bisa berbicara dengan Lisa tanpa harus menghentikan motor terlebih dahulu. Perintah suara juga bisa digunakan untuk memutar musik dari ponsel kamu.
Untuk menghadirkan fasilitas sarat teknologi tersebut, Skully AR-1 mengandalkan daya dari baterai. Namun jangan khawatir, baterai tersebut dapat bertahan sampai pemakaian 9 jam serta mudah di-charge menggunakan micro-USB. Sedangkan di sisi material, helm ini menggunakan bahan polycarbonate yang membuatnya sangat ringan.
Tertarik membeli helm ini? Sabar dulu, karena saat ini Skully dalam tahap pengembangan. Sang pembuat helm, Marcus Weller, saat ini sedang mengumpulkan dana di situs crowdfunding Indiegogo. Jika semua berjalan sesuai rencana, helm Skully ini akan hadir bulan Mei 2015. Harganya juga cukup lumayan, yaitu US$ 1599 atau sekitar Rp. 19 juta.
Berikut adalah video dari Skully sih helm canggih.
http://www.youtube.com/watch?v=ZdcWd594lRw#t=75