JAKARTA, PCplus – Ah senangnya bila punya storage online berkapasitas besar. Nah Microsoft baru saja meng-upgrade akun OneDrive gratisannya. Kalau dulu kamu diberi kapasitas 7GB tanpa bayar, kini kapasitas itu naik menjadi 15GB.
Ini sepertinya dilakukan Microsoft untuk menyaingi layanan Drive dari Google yang lebih dulu menawarkan 15GB. Jika dibandingkan Dropbox, kapasitas baru yang gratis ini memang jauh lebih besar. Dropbox hanya memberikan storage gratis sebesar 2GB.
Lonjakan kapasitas 15GB ini diberikan untuk setiap akun OneDrive. Silakan cek storage masing-masing dengan mengunjungi situs web OneDrive. Atau dengan melihat ujung kiri bawah seperti pada gambar di atas.70-413