
Jakarta, PCplus – Apakah kamu lahir setelah 1982? Kalau iya, berarti kamu termasuk dalam pekerja generasi baru. Inikah masa dimana kamu lahir di era mobile. Generasi inilah yang akan mendorong banyak perusahaan memperbarui cara kerja tradisional mereka sesuai tuntutan pekerjanya yang semakin mobile. Generasi-generasi mobile inilah yang akan menjadi pekerja berbagai perusahaan pada tahun-tahun berikutnya.
Untuk mengetahui tren kebiasaan kerja generasi ini, VMware, perusahaan yang bergerak dibidang virtualisasi dan infrastruktur cloud membuat survey. Survey yang bertajuk VMware MeConomy 2014 itu, membidik para pekerja dewasa yang lahir setelah 1982 di Indonesia.
Semakin mobile karena 92 persen responden pekerja dewasa di Indonesia mengaku menyelesaikan pekerjaan mereka saat perjalanan berangkat dan pulang kerja. Selain itu, lebih dari 60 persen responden pekerja dewasa di Indonesia menganggap “kerja adalah sesuatu yang dilakukan tidak masalah dimanapun berada”.
Dengan kemampuan bekerja dimana saja, 72 persen responden pekerja dewasa di Indonesia percaya mereka dapat memempertahankan tingkat produktivitas diluar kantor paling sedikit 50 persen dari waktu saat bekerja di dalam kantor. Bahkan 64 persen responden merasa rumah mereka atau rumah merangkap tempat tinggal (home office) adalah tempat kerja ideal. Sepakat dengan tren ini?