Mega Bazaar Consumer Show 2014 sudah berlangsung selama dua hari. Berbagai notebook dengan beragam harga telah ditawarkan kepada pengunjung. Spesifikasinya juga beraneka rupa, begitu pula peruntukkannya. Ada yang untuk sekadar melakukan pekerjaan office yang umum, namun ada juga yang ditujukan untuk mereka yang butuh kinerja hebat termasuk bermain game 3D masa kini dengan detail dan resolusi tinggi.
Untuk notebook dengan harga kurang dari 5 juta rupiah, tawarannya pun macam-macam. Nah, buat kamu yang sedang mencari notebook di bawah 5 juta rupiah ini, berikut tiga notebook yang masuk ke dalam pilihan PCplus sebagai masukan. Pilihan akhir tentunya tetap di tanganmu.
Axioo Neon RNE

Di brosurnya, Axioo Neon RNE ditawarkan dengan harga 4,349 juta rupiah. Ia hadir dengan prosesor Intel Core i3-3110M (grafisnya HD Graphics 4000) dengan memori utama 2GB. Hard disknya 500GB dan dilengkapi dengan DVD-writer. Layarnya sendiri sebesar 14 inci dengan resolusi 1366 x 768 piksel. Untuk koneksinya, selain HDMI dan Wi-Fi, sudah tersedia USB 3.0. Dari spesifikasinya ini, PCplus menilai hanya memori utama yang sebaiknya ditingkatkan ke 4GB. Dengan harga memori SO-DIMM 2GB sekitar 300 ribu rupiah, bila kamu memutuskan untuk melakukannya, harga akhirnya akan menjadi sekitar 4,65 juta rupiah. Dengan spesifikasi seperti itu, di luar bermain game 3D masa kini dengan detail tinggi atau maksimum dan pekerjaan “kelas berat”, berbagai keperluan kamu dalam memanfaatkan komputer sudah bisa dipenuhinya dengan baik. Bobotnya memang lebih dari 2kg, sekitar 2,1kg, namun masih okelah untuk dibawa-bawa. Daya tahan baterainya sendiri diklaim mencapai 300 menit alias 5 jam. Oh ya, Axioo Neon RNE belum dilengkapi dengan sistem operasi berbayar (Windows). Jadi lebih cocok buat kamu yang mau menggunakan sistem operasi yang gratis atau kamu yang sudah punya sistem operasi berbayar.
HP 14-d014au

Buat kamu yang maunya sudah dilengkapi dengan sistem operasi Windows, HP 14-d014au bisa kamu pertimbangkan. Hadir dengan harga 4,699 juta rupiah, ia telah dilengkapi dengan Windows 8.1 plus bonus mouse. Namun, spesifikasinya tentunya kalah kencang. HP 14-d014au menggunakan prosesor, tepatnya APU AMD A4-5000 dengan grafis Radeon HD 8330-nya. Bagaimana dengan spesifikasi lainnya? Memori utamanya 2GB, hard disknya 500GB, DVD-Writer, dan layarnya 14 inci 1366 x 768 piksel. Untuk koneksinya, antara lain tersedia USB 3.0, HDMI, dan tentunya Wi-Fi. Sementara, bobotnya sekitar 2,1kg. Sayang, tidak ada informasi mengenai daya tahan baterainya. Jika kamu memutuskan untuk memilih HP 14-d014au ini, sama seperti Axioo Neon RNE, sebaiknya kamu menaikkan memori utamanya ke 4GB.
Lenovo S210 Touch

Dari namanya kamu tentunya sudah bisa menduga bahwa Lenovo S210 Touch punya kelebihan pada layarnya yang bisa disentuh. Selain layar sentuh 10 titiknya, ia juga telah dilengkapi dengan Windows 8. Prosesornya sendiri berupa Intel Pentium 2117U (grafisnya HD Graphics) yang tentunya kalah bertenaga dari Intel Core i3-3110M, namun memori utamanya sudah 4GB. Hard disknya sama seperti dua pilihan PCplus lain: 500GB. Wi-Fi, HDMI, dan USB 3.0 pun tersedia. Layarnya hadir dengan ukuran 11,6 inci dan resolusi 1366 x 768 piksel. Ukuran yang kecil ini diikuti pula dengan bobotnya yang sekitar 1,5kg dan klaim daya tahan baterai yang sampai 6 jam. Bisa menjadi teman perjalanan yang menyenangkan. Harganya? Lenovo S210 Touch ditawarkan dengan harga 4,799 juta dan jika kamu membelinya, Lenovo akan memberikan bonus sleeve case.