Jakarta, PCplus – Aplikasi reservasi taksi dari Bluebird kini hadir di Windows 8 dan Windows Phone 8. Dengan demikian kini kamu bisa order taksi biru ini dari smartphone Windows Phone 8-mu juga dari aplikasi di Windows 8 desktop. Serupa dengan aplikasi sebelumnya yang sudah ada di Blackberry, iOS, dan Android, dengan Blue Bird TMR (Taxi Mobile Reservation) ini juga bisa kamu gunakan untuk memesan taksi dari ponselmu dan ketika order sudah didapat, kamu bisa langsung mengecek posisi taksi.
Asyiknya, order taksi yang kamu lakukan di desktop bisa langsung di sync ke ponsel kamu. Untuk registrasi, pertama-tama kamu perlu melakukan verifikasi menggunakan nomor ponsel. Ini diperlukan agar pengemudi bisa menghubungi pemesannya jika diperlukan. Namun, Noni Purnomo – Presiden Direktur, Blue Bird Group Holding, menjamin kerahasiaan nomor ponsel pengguna ketika pengemudi melakukan panggilan. “Pengemudi tidak bisa melihat dan menyimpan nomor ponsel pengguna,” terangnya.
Setelah registrasi dilakukan, kamu perlu menyetel alamat penjemputan. Mungkin kamu bisa memasukkan beberapa alamat yang biasa kamu kunjungi. Semisal alamat rumah, kantor, atau mall yang biasa kamu kunjungi. Kamu juga bisa menambahkan detail lokasi di kolom “additional note to driver” agar pengemudi lebih mudah menemukan posisimu. Terutama untuk penjemputan ke area perumahan yang tidak mudah diidentifikasi pengemudi. Setelahnya, pesanan ini akan dikirim ke sistem dan sistem yang akan mencari taksi dengan posisi terdekat dengan pemesan. Pencarian dilakukan dengan mendeteksi GPS yang ada pada taksi dalam radius 2 km pertama. Jika dalam radius tersebut tidak pemesanan tidak diambil oleh pengemudi atau tidak ada taksi yang tersedia, radius pencarian akan diperluas hingga 5km. Kalau masih belum tersedia juga, maka pencarian akan diulang. Maka jangan heran kalau di jam-jam sibuk, kamu harus menunggu sebelum pemesananmu ditanggapi pengemudi.
Setelah pesanan diambil oleh pengemudi, maka kamu bisa mengecek posisi taksi, mengetahui nomor taksi yang mengambil pesananmu, bahkan bisa juga menelepon si supir jika ternyata taksi sudah melewati rumahmu. Kelebihan penggunaan apliaksi ini disebutkan Noni terkait kecepatan layanan dan kenyamanan penggunaan. Cepat karena memotong langkah pemesanan ketimbang menelepon call center. Nyaman karena kamu bisa memastikan posisi taksi secara realtime.
Selain lewat aplikasi, Noni menyebutkan bahwa Bluebird sekarang juga bekerjasama dengan convinenece store Seven eleven untuk pemesanan taksi. jadi kamu bisa langsung memesan taksi dan menunggu taksi datang di toko itu. Meski aplikasi pemesanan ini sudah ada di empat platform mobile, Noni menyebutkan bahwa pemesanan terbesar Bluebird saat ini masih dari pemesanan lewat ponsel. “Order taksi bisa mencapai 25-30ribu dalam sehari. Tapi pemesanan dari aplikasi baru sekitar 6ribu order sehari. Sementara peaknya bisa sampai 9ribu order sehari,” tuturnya.
Untuk platform yang paling banyak digunakan untuk pemesanan lewat aplikasi mobile masih didominasi oleh pengguna Blackberry sebesar 45%. Dari total 26ribu taksi Bluebird di seluruh Indonesia, Noni mengaku sudah memasang GPS di lebih dari 14 ribu taksi miliknya. Namun angka terbesar memang untuk areal Jabodetabek dimana instalasi GPS sudah dilakukan di 14ribu taksi dari 17ribu taksi yang beredar di wilayah ini. Sisanya, GPS terpasang untuk melayani pesanan taksi di wilayah Medan dan Semarang.