JAKARTA, PCplus – Akhirnya diumumkan juga CEO baru Microsoft, yakni Satya Nadella. Ia langsung menjabat, menggantikan Steve Ballmer. Sebelumnya Nadella menjabat sebagai EVP cloud and enterprise.
Nadella merupakan CEO ketiga Microsoft. Dua orang sebelumnya adalah Bill Gates dan Steve Ballmer. “Tidak ada orang yang lebih baik untuk memimpin Microsoft selain Satya Nadella,” kata Gates. Menurutnya, Nadella sudah membuktikan kepemimpinannya dengan keterampilan engineering hard-core, visi bisnis dan kemampuan untuk menyatukan orang. “Visinya tentang bagaimana teknologi akan dipakai dan dialami di dunia tepat seperti apa yang dibutuhkan Microsoft ketika perusahaan memasuki babak baru dari perluasan inovasi dan pertumbuhan produk.”
Nadella sudah berkarier di Microsoft sejak tahun 1992. Pencapaian terhebatnya terkait dengan cloud. Infrastruktur awan Microsoft mendukung produk-produk seperti Xbox, Bing, dan SkyDrive, maupun – yang terbaru – Microsoft Office. Penanganan pergeseran dari desktop lokal ke cloud terkait dengan Office merupakan gebrakan besar yang perlu ditangani dengan hati-hati, dan sejauh ini berjalan mulus. Nadella juga membangun divisi Server and Tools Business selama masa baktinya di Microsoft.
Lalu apa peran Bill Gates sekarang? Hmm, jabatannya adalah Founder dan Technology Adviser. Dan pendiri Microsoft ini akan membantu Nadella “membentuk teknologi dan mengarahkan produk.”