JAKARTA, PCplus –Demi menghindari konflik, Twitter akhirnya membeli 900 dari 41 ribu paten milik IBM. Sekadar info, dua bulan lalu IBM mengancam akan memperkarakan Twitter karena melanggar tiga dari patennya.
Apa sih paten yang menurut IBM dilanggar Twitter? Ada tiga, yakni US patents 6,957,224, “efficient retrieval of uniform resource locators”; 7,072,849, “method for presenting advertising in an interactive service”; dan 7,099,862, “programmatic discovery of common contacts”.
Pembelian paten langsung mengakhiri ancaman IBM. Tidak dijelaskan berapa nilai pembelian paten IBM. Namun direktur hukum Twitter Ben Lee mengatakan, “Pengambilalihan paten dari IBM dan perjanjian lisensi memberi kami perlindungan hak cipta yang lebih besar dan memberi kami kebebasan untuk berinovasi bagi mereka yang menggunakan layanan kami.”Office Project ativação chave