JAKARTA, PCplus – Video game, seperti DVD dan BluRay, bisa membuat pemainnya ketagihan. Ini mirip makan kacang, mau lagi dan lagi, alias tidak bisa berhenti. Begitu kamu mulai mengoleksi judul-judul favorit, kamu akan sulit berhenti.
Seperti itulah yang dialami Michael Thomasson. Lelaki yang mengajarkan sejarah game dan desain game di Canisius College di Buffalo ini telah dicatatkan dalam Guiness Book of World Records sebagai Kolektor Video Game Terbanyak. Thomasson punya 10.607 game. Begitu menurut Now Sports Illustrated.
Setiap hari, Thomasson membeli dua game. Ia membatasi diri dengan anggaran US$ 3000 setahun. Saat ini koleksinya bernilai US$ 700.000 – US$ 800.000. Dia pernah menjual koleksinya dua kali. Yang pertama untuk membeli Sega Genesis. Yang kedua terjadi bertahun-tahun kemudian untuk membiayai pernikahannya.