JAKARTA, PCplus – Pada perangkat mobile, Photoshop Express merupakan salah satu aplikasi Adobe yang paling disukai orang. Nah, agar pengguna Android makin senang memakainya, Adobe merilis versi baru dari app tersebut.
Selain kompatibel dengan versi Android mutakhir, KitKat, Photshop Express telah di-tweak agar bisa mengakses/proses image dari kartu SD (Secure Digital) secara lebih cepat. Adobe mengatakan, tujuan dari update ini adalah menyajikan fitur yang paling populer ke depan dan samping, termasuk hal-hal seperti Looks, Corrections, cropping, red eye reduction dan sejumlah tool berguna lainnya.
Yang juga baru di Android adalah engine baru untuk me-render foto (menurut Adobe bagus untuk menangani file berukuran besar), maupun integrasi dengan layanan foto Adobe, Revel.
Windows 8 chave
Tertarik? Silakan unduh ke perangkat kamu dari Google Play. Gratis kok!