JAKARTA, JUMAT –Kamera kompak point-and-shoot makin disaingi oleh smartphone. Coba saja lihat gambar-gambar yang diunggah di Flickr, kebanyakan datang dari iPhone bukan? Namun produsen kamera dengan sigap menyodorkan generasi baru yang mengusung lensa yang bisa dipertukarkan (interchangeable lens). Sony, Olympus, Panasonic sudah masuk ke arena ini.
Nikon pun tak mau ketinggalan. Tawaran ILC (interchangeable lens camera) Nikon ini unik. Nikon 1 AW1 tersebut diklaim sebagai kamera dengan lensa interchangeable yang tahan banting dan tahan air (waterproof) pertama di dunia. Ia dirancang dipakai di kondisi bersuhu ekstrim, malam-malam dengan udara beku, dan sesekali tercelup air.
AW1 mengusung sensor CMOS CX-format 14,2 megapiksel dengan engine pemroses image Nikon EXPEED 3A. Kamera ini punya kisaran ISO yang lebar (16- – 6400), sistem kendali manual penuh, moda movie 1980p, pilihan penangkapan Slow Motion, dan Wi-Fi- built-in.
Untuk melengkapi AW1, Nikon juga memperkenalkan dua lensa baru yang tahan air (waterproof), tahan guncangan (shockproof) dan udara beku (freezeproof), yakni 1 NIKKOR AW 11-27.5mm f/3.5-5.6 dan 1 NIKKOR AW 10mm f/2.8.
Kamera Nikon 1 AW1 akan tersedia sebagai one-lens kit, dengan lensa 1 NIKKOR AW 11-27.5mm f/3.5-5.6 lens, dan two-lens kit dengan lensa 1 NIKKOR AW 11-27.5mm f/3.5-5.6 dan 1 NIKKOR AW 10mm f/2.8. Warna badannya boleh dipilih antara hitam, silver dan putih.
Nikon 1 AW1 kit dengan 11-27.5mm diperkirakan beredar bulan Oktober dengan harga kisaran US$ 799,957. Demikian juga dengan Nikon 1 AW1 two lens kit dengan lensa 11-27.5mm dan 10mm yang dibandrol US$ 999,95.
O ya, juga tersedia skin asesori baru untuk AW1, lensa 11-27.5mm dan 10mm dalam warna hitam, khaki dan orange, yang dijual US$ 36,96.