[section_title title=SiSoftware Sandra 2013, Expression Encoder 4 SP2, Pazera Lame Front-End 1.7]
4. SiSoftware Sandra 2013 merupakan penganalisa sistem berbasis Windows. Ia memiliki modul seperti Benchmarks, Hardware, dan Software. PCplus memanfaatkan modul Benchmarks untuk menguji kinerja dari Multi-Media. Sebagai catatan, ini merupakan pengujian sintetis sehingga belum tentu hasilnya sejalan dengan aplikasi nyata.
Hadirnya AVX 2 dan FMA bertanggung jawab terhadap lonjakan kinerja yang ditawarkan saat beralih ke Intel Core i7-4770K dari Intel Core i7-3770K. Baik dikunci maupun tidak, lonjakan yang hadir hampir mencapai 50%.
5. Untuk mengetahui kinerja sistem dalam melakukan konversi video, PCplus menggunakan bantuan Expression Encoder 4 SP2. PCplus mengonversi sebuah file video dengan ekstensi avi ke dalam ekstensi wmv.
Kembali Intel Core i7-4770K menawarkan kinerja yang lebih baik dibandingkan Intel Core i7-3770K. Pada kondisi default, ia memberikan tambahan sebesar 3,49%, sementara saat dikunci menjadi sebesar 5,28%
6. Selain mengubah video, PCplus juga melakukan pengujian dalam mengonversi audio. Software uji yang digunakan adalah Pazera Lame Front-End 1.7. File yang diubah adalah sebuah file audio dengan ekstensi wav menjadi ekstensi mp3.
Pada pengujian single thread ini, Intel Core i7-4770K unggul dari Intel Core i7-3770K walau kurang dari 5%, baik saat default maupun saat dikunci. Di sini bisa dilihat bahwa IPC (Instructions Per Cycle) dari Intel Core i7-4770K sedikit lebih baik.