Sampai Quadruple Layer
Buffalo Media Station dengan seri BRXLPC6U2B merupakan perangkat optical drive portabel yang bisa digunakan untuk membaca dan menulis data pada keping CD, DVD, dan Blu-ray. Spesifikasi yang ditawarkannya terbilang umum dan telah menjadi standar kecepatan baca dan tulis bagi optical drive eksternal saat ini.
Perangkat ini mengunggulkan dukungan terhadap keping Blu-ray kapasitas besar (BDXL) yang memiliki kapasitas sampai 128GB. Saat ini, keping Blu-ray terdiri dari jenis single layer (25GB), dual layer (50GB), triple layer (100GB), dan juga quadruple layer (128GB), dan peranti Buffalo ini mendukung semua jenis keping Blu-ray tersebut bagi keperluan tulis dan baca data. Sebagai catatan, tidak semua Blu-ray drive (utamanya yang lawas) mendukung keping BDXL.
Buffalo Media Station BRXL-PC6U2B menggunakan kabel USB 2.0 yang sudah terpasang secara permanen pada fisiknya. Hal ini sangat berguna karena kamu tidak akan direpotkan oleh kabel yang ketinggalan atau hilang jika disertakan secara terpisah. Kabel USB tersebut memiliki dua port yang berfungsi sebagai transfer data dan penambah daya (power boost). Kedua port ini sangat disarankan dipasang bersamaan saat kamu hendak menulis data, baik pada keping CD, DVD, atau Blu-ray. Asupan daya yang lebih besar akan meminimalkan kemungkinan gagal.
Uniknya, terdapat indikator berupa LED yang akan menginformasikan kebutuhan daya yang diperlukan. Jika kamu kekurangan asupan daya, maka lampu indikator akan berwarna merah. Sedangkan lampu berwarna biru menandakan bahwa asupan daya yang digunakan cukup terpenuhi. Sebagai alternatif, kamu akan menjumpai port adapter jika ingin mendapatkan asupan daya yang lebih besar dan stabil. Sayangnya, adapter tidak disertakan pada paket penjualannya.
Berdasarkan hasil pengujian, Buffalo Media Station BRXL-PC6U2B bekerja cukup baik saat membaca dan menulis data pada masing-masing keping. Kecepatan yang ditoreh sesuai dengan spesifikasi yang ditawarkan. Selain itu hasil tulisnya hampir mendekati sempurna. Dengan kata lain Buffalo Media Station BRXL-PC6U2B memiliki quality score rata-rata di atas angka 90 dari skala 100 pada tiap keping yang PCplus ujikan.
Buffalo Media Station BRXL-PC6U2B bisa diandalkan bagi kebutuhan baca dan backup data bagi kamu yang butuh perangkat Blu-ray writer portabel yang ringkas. Beberapa fitur andalan yang ada bisa menjadi daya tarik tambahan yang memikat. Apalagi garansi selama 2 tahun akan memberikan rasa aman yang lebih lama pada penggunanya. Sebagai catatan sebagian besar kompetitor memberikan garansi selama 1 tahun saja.
(day)
Hasil Uji
Hasil Uji Tulis (Nero Express versi 10.6)
Keping | Kecepatan | Waktu |
CD-R (694MB) | 24x | 312 detik |
DVD+R (4,18GB) | 8x | 642 detik |
DVD+R DL (7,73GB) | 6x | 1656 detik |
Hasil Uji Baca (Nero DiscSpeed 6.4):
Keping | Average | Start | End |
CD-R | 18,83x | 10,9x | 24,91x |
DVD-R | 6,02x | 3,45x | 8x |
DVD+R DL | 6,03x | 3,44x | 8x |
BD-R | 4,57x | 2,53x | 6,11x |

pada fisiknya bisa diselipkan di bagian samping dan bawah. Terlihat lebih praktis, rapi, dan dijamin tidak akan ketinggalan.

Hasil pengujian menunjukkan kestabilan kecepatan yang diraihnya sesuai dengan spesifikasinya.
Spesifikasi
Interface | USB 2.0 |
Kecepatan Tulis Maksimal – BD-R XL/RE XL – BD-R DL/RE DL – BD-R/RE – DVD-R/+R – DVD-RW/+RW – DVD-R/+R DL – DVD-RAM – CD-R/RW |
4x/2x 6x/2x 6x/6x 8x/8x 8x/8x 6x/6x 5x 24x/16x |
Kecepatan Baca Maksimal – BD-ROM – DVD-ROM – DVD-RAM – CD-ROM |
6x 8x 5x 24x |
Buffer Size | 4MB |
Sistem Operasi | Windows XP/Vista/7 |
Konsumsi Daya (maks) | 7,5W |
Dimensi (plt) | 15,3 x 14,5 x 1,9 cm |
Bobot | 340gr |
Bundel | Ya (Cyberlink) |
Situs | http://www.buffalotech.com |
Garansi | 2 Tahun |
Harga* | >Rp. 1.000.000,- |
*ECS Indo Jaya (021) 62312893
+ Dukung BDXL, kemampuan baca dan hasil bakaran data terbilang bagus, posisi kabel USB bisa disembunyikan, ada indikator LED, dilengkapi aplikasi keluaran Cyberlink, garansi 2 tahun.
– Kabel terlalu pendek, adapter tidak disertakan.
Rating 7,9
Foto dok. Buffalo