JAKARTA, SABTU – Pengguna Windows Phone tak perlu lagi iri dengan pengguna smartphone Android yang larut bermain Temple Run. Game lari-larian yang bikin banyak pemainnya kecanduan ini juga akan hadir di plaftom Windows Phone kok.
Begitu kabar terakhir dari Microsoft. Selain Temple Run, Microsoft juga menyebutkan tersedianya game-game indie lain untuk Windows Phone 8, yakni 6th Planet (US$ 0,99), Fling Theory (gratis), Orcs Must Survive (US$ 0,99), Propel Man (US$ 0,99) dan Ruzzle. Dari deretan game tersebut, hanya Temple Run dan Ruzzle yang belum muncul di Windows Phone store.
Lebih baik terlambat daripada tidak. Mungkin begitu gaya Microsoft. Asal tahu saja, di Android dan iOS sudah tersedia Temple Run 2 saat ini