“Apapapun komputernya, anti virusnya tetap Norton,” demikian kira-kira slogan yang paling pas untuk aplikasi keamanan teranyar besutan Symantec ini. Ya, produk yang mampir di lab PCplus ini memang lain dari yang lain, terlihat dari judul utamanya “Norton 360 Multi Device”. Nah, apa maksudnya?
Kata “Multi Device” di sampul paket software ini menandakan bahwa dengan membeli satu keping CD anti virus Norton seharga 490 ribu rupiah ini, kamu mendapatkan 3 versi sekaligus yang bisa dipasang di PC berbasis Windows, Macintosh, dan Android (smartphone atau tablet). Untuk Windows, Norton memberikan versi 360 Premier, dan untuk Macintosh Norton memberikan versi Internet Security. Sementara untuk Android, kamu disediakan Norton Mobile Security. Ketiganya langsung menjadi milik kamu dan bisa dipasang sampai lima perangkat sekaligus dengan satu lisensi.
Bicara soal lima perangkat pasti timbul pertanyaan soal manajemen software yang kelihatannya bakal ribet. Tenang, Norton sudah memikirkannya dengan menyediakan konsol manajemen berbasis internet (cloud) untuk mengatur seluruh piranti yang dipasangi Norton 360 Multi Device ini.
Dari coba-coba PCplus, setiap versi yang disediakan Norton kelihatannya sudah dioptimalkan untuk tiap jenis perangkat dan sistem operasi yang akan dilindungi. Untuk PC berbasis Windows misalnya, Norton 360 Premier yang punya antarmuka mirip Windows Tiles itu sudah dibekali dengan anti spam, pelindung privasi, kontrol konten orang tua (parental control), sampai utiliti khusus untuk mengoptimalkan kinerja Windows. Oh ya, ada bonus penyimpan data online sebesar 25GB gratis yang bisa dimanfaatkan untuk melakukan backup data penting dari komputer ke internet.
Norton Internet Security untuk Macintosh pun tidak jauh beda, hanya yang ini tidak ada parental control, fasilitas tuning kinerja, dan backup online seperti di Windows. Untuk pengguna Android, disediakan fasilitas anti curi (theft) dan pencegah spam SMS atau panggilan yang tidak diinginkan. Anti curi ini sangat berguna jika perangkat hilang atau dicuri. Lewat konsol berbasis internet atau perintah SMS, kamu bisa memblokir ponsel, menghapus data penting di dalamnya, atau melacak keberadaan handset kamu.
Yang paling menarik di Norton 360 Multi Device ini adalah lima perlindungan yang dipatenkan Norton untuk produknya. Mereka adalah Network, Reputation, Behavioral, File, dan Repair. Selain itu, pertahanan untuk pengguna jejaring sosial juga lebih diperkuat Norton mengingat makin banyaknya serangan berbahaya yang datang dari media sosial ini.
(bsd)
Spesifikasi
Norton 360 Premier | |
Sistem Operasi | Windows XP/Vista/7/8 |
Hardware Minimal | – Prosesor 300MHz (XP)/1GHz (Vista/7/8) – Memori utama 256MB – Hard disk 300MB – CD-ROM drive/DVDROM drive |
Norton Internet Security for Mac | |
Sistem Operasi | Mac OS X 10.7/10.8 |
Hardware Minimal | – Prosesor Intel Core 2 Duo – Memori utama 2GB – Hard disk 1,5GB – CD-ROM drive/DVDROM drive |
Norton Mobile Security | |
Sistem Operasi | Android 2.2 atau terbaru |
Hardware Minimal | – Ruang simpan 1,8MB – Tablet atau Smart phone |
Situs web | http://www.norton.com |
Lisensi | 1 Tahun |
Harga* | Rp. 490.000,- (5 perangkat) |
*Astrindo Starvision (021) 62310287

mirip dengan Norton Internet Security 2013 yang mengadopsi desain mirip Windows Tiles.

di Android. Versi ini menyediakan fasilitas lengkap untuk keamanan pengguna smartphone.
+ Mendukung 3 jenis sistem operasi, fasilitas keamanan lengkap, ruang simpan gratis di internet.
– Belum mendukung perangkat berbasis Blackberry OS.
Foto: Dok. Norton