BANDUNG, KAMIS – Loh, memangnya ada apa sampai IBM punya korps perdamaian? Tenang, ini hanya istilah IBM bagi Corporate Service Corps (CSC), yang merupakan bagian dari program filantrofis IBM Global Citizen untuk membantu mengatasi masalah pelik di negara berkembang, seperti Indonesia. Digulirkan sejak tahun 2008, program ini rutin mengirimkan 10 karyawan IBM ke kota-kota yang sedang berkembang.
Tahun ini giliran Bandung. Maka per 25 Februari sampai 21 Maret mendatang, 10 karyawan IBM terbaik dari Canada, Irlandia, AS, Belanda, Italia, Brazil dan India akan bekerjasama dengan pemerintah setempat, dalam hal ini Departemen Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Barat, Badan Perencana Daerah Jawa Barat (BUSDALISPA) dan Badan Pelayanan Perizinan Terpadu (BPPT).
Tim Korps Perdamaian versi bisnis IBM akan membantu mengembangkan rencana strategis dan jalur jaringan untuk Jawa Barat sebagai Propinsi Cyber, mengulas masterplan strategis dalam BUSDALISPA, melakukan penilaian dan mengulas analisis data dan kemampuan penyimpanan, serta melakukan pengulasan proses akhir dari Layanan Perizinan Terintegrasi. Mereka juga akan membantu menjaga hubungan baik antar usaha dan pemerintah.
“Kami yakin bahwa kemitraan yang berkesinambungan dengan berbagai komunitas di Indonesia akan menuai hasil yang signifikan dan konkrit di waktu mendatang,” kata Hartini Harris (Country Manager, Marketing, IBM Indonesia) dalam rilis persnya.