JAKARTA, SELASA – Tahun ini tablet diprediksi akan makin marak. Warna putih yang merupakan ciri iPad akan mendominasi tablet lokal. Bahkan desain sebuah tablet lokal, Vandroid T5-A, yang dijadwalkan meluncur bulan ini sangat mirip dengan iPad Mini.
Selayang pandang, Vandroid T5-A yang berwarna putih dan berlayar 8” tak beda dengan iPad Mini. Kenapa sampai bergaya iPad Mini? Menurut Tjandra Lianto (Business Development dan Marketing Head Advan), ini untuk mengakomodir para penggemar iPad Mini yang merasa harga produk Apple itu terlalu mahal.
Tjandra optimis Vandroid T5-A akan mendapat sambutan hangat dari konsumen lokal. “Master dealer, dealer di Jabodetabek dan luar Jawa sudah melakukan pre-order. Dari survei yang dilakukan pihak internal kami pun terhadap calon konsumen, animonya sangat tinggi. Kami yakin jika melihat animo tersebut, Vandroid T5-A akan fenomenal di pasar,” tutur Tjandra.
“Pada 2013 kami akan merilis sebanyak 20 tipe Tablet dari berbagai ukuran. Salah satu andalannya Vandroid T5-A, si “iPad Mini” rasa lokal,” ungkap Tjandra.
Agar produknya laris manis bak kacang goreng, host Indonesian Idol Daniel Mananta pun didaulat sebagai brand ambassador Advan. “Saya sangat selektif menjadi brand ambassador, namun ketika mendengar Advan dan Vandroid, saya langsung menyatakan setuju dan merasa bangga karena ada produsen tablet lokal yang memiliki keseriusan menggarap pasar tablet. Lihat saja produknya, Vandroid T5-A, sangat meyakinkan dan elegan. Dari sisi desain tidak ada bedanya dengan iPad mini,” kata Daniel.
SPESIFIKASI Vandroid T5-A
Operating System : Android 4.0
Processor : Qualcomm Snapdragon S4 Dual Core 1 GHz
RAM : 512 MB
Internal Memory : 4 GB
Display : TFT 8” (1024 x 768)
Touchpanel : Capasitive 5 point touch
Camera : Dual Camera
Frequency Band : GSM 900 / 1800, UMTS 2100
Wi-Fi : 802,11 b/g
Bluetooth : V3.0 EDR class 2
Battery : Li-Poly 3500 mAh
Icon Feature : Call, SMS, HSDPA, Bluetooth, Dual Cam