JAKARTA, RABU – Ada berita buruk bagi kamu yang mengharap kehadiran Firefox 64-bit dari Mozilla. Manager Engineering Mozilla, Benjamin Smedberg, telah meminta para pengembangnya berhenti membangun versi 64-bit dari Firefox. Absennya dukungan plugin dan juga stabilitas melandasi permintaan Smedberg.
Sebenarnya Firefox 64-bit memang tidak pernah terdengar kuat. Soalnya Mozilla tidak pernah mempromosikannya. Bahkan mereka membiarkan pengguna mencari specific build-nya di FTP, yang tentu saja tidak terwujud. Versi 64-bit dari Firefox ini dianggap sebagai build penguji (tester build).
Mau pakai browser 64-bit? Silakan pilih Internet Explorer 64-bit yang disertakan pada Windows 7 dan 8. Atau Opera. Chromium di bawah Linux juga bisa dikompilasi untuk arsitektur 64-bit.