JAKARTA, JUMAT – Tidak hanya pengamanan atas data di jaringan yang dipatenkan Kaspersky Lab. Sistem untuk mengamankan data di memori smartphone pun juga dipatenkannya.
Ini tercuat dalam hak Paten Rusia nomor 2450333. Paten ini mencakup teknologi untuk mengidentifitasi data paling sensitif dari penggunanya, dan memungkinkannya untuk memblokir akses atas informasi sensitif tersebut jika perangkat mobile hilang atau dicuri. Teknologi yang dikembangkan Kaspersky Lab menganalisis data yang disimpan pada perangkat mobile dan mengidentifikasi informasi rahasia yang dapat menimbulkan kerugian besar jika disalahgunakan: SMS dan MMS, data aplikasi dan file pribadi tertentu. Daftar ini juga termasuk parameter operating system, log dan lain-lain.
Teknologi baru Kaspersky Lab bisa membedakan antara informasi personal penting dan yang kurang penting sehingga data penting pun bisa diblokir atau dihapus dari perangkat secara otomatis atau semi otomatis. Dalam cara semi otomatis, pengguna dapat memodifikasi pengaturan sistem perlindungan data dan memilih apa yang harus dilakukan jika perangkat mobile hilang atau dicuri.