Hanya ada satu tombol di bagian belakang Canon IXUS 1100 HS, yakni tombol Review. Sisa ruang dikuasai oleh layar sentuh. Ya, Canon IXUS 1100 HS bisa dioperasikan dengan menyentuh layarnya. Karena itulah kamera ini miskin tombol. Eh, selain pakai ujung jari atau kuku untuk menyentuh, kamu bisa manfaatkan “stylus mungil” yang menyatu dengan wrist strap.
Respon layar sentuhnya cukup baik. Untuk mendayagunakan layar sentuh, Canon menyuguhkan 2 fungsi: Touch AF dan Touch Shutter. Yang pertama memungkinkan fokus dibuat dengan mengetuknya di layar, sementara Touch Shutter otomatis akan tetap merekam image ketika fokus terkunci dan kamu mengangkat jemari. Sayangnya, PCplus tidak dapat mengatur depth of field.
Yang PCplus kurang sukai adalah moda Smart Auto yang otomatis melacak fokus. Moda ini diaktifkan dengan menggeser slider di sisi kiri panel atas ke kanan. Saran PCplus, geser ke arah sebaliknya agar masuk ke moda Program untuk mengatur sendiri beberapa pengaturan.
Yang asyik, ia bisa menzoom optik sampai 12x (padahal tebal badannya hanya 2,19cm). Panjangnya zoom itu dikompensasi dengan bobot kamera yang agak berat. Juga demi keseimbangan, slot memori pun dipisah dari slot baterai. Sayang, tidak ada kartu memori yang disertakan.
Canon IXUS 1100 HS merupakan kamera layar sentuh yang tidak hanya gaya, tapi juga punya zoom yang panjang dan berkualitas baik. Andai saja lebih terjangkau.
(wiek)
Spesifikasi
Resolusi Sensor | 12,1 juta piksel (CMOS) |
Resolusi Foto (min/maks) | 640 x 424/4000 x 2664 piksel |
Resolusi Video (min/maks) | 640 x 480/1920 x 1080 piksel (24fps) |
Media Perekam | Kartu SD/SDHC/SDXC |
Format File (gambar/video) | JPG/MOV |
Ukuran Lensa Ekivalen 35mm | 28 – 336 mm |
Pilihan Aperture | f/3,48 – f/10,0 |
Ekivalen ISO | 100, 200, 400, 800, 1600, 3200 |
Zoom | 12x (optical), 4x (digital) |
Kecepatan Shutter | 1 – 1/4000 detik |
Timer | 2, 10, custom (foto) detik |
Fokus Terdekat Terbaik (makro) | 1cm |
Viewfinder | Tidak ada |
LCD | 3,2˝ TFT 461.000 titik |
Koneksi | Mini USB 2.0 HS, AV Out, HDMI |
Tipe Baterai/Isi Ulang | Lithium Ion NB-9L 3,5V 870mAH/Ya |
Dimensi (plt) | 9,9 x 5,89 x 2,19 cm |
Bobot | 206gr (dengan baterai dan kartu SDHC) |
Situs web | http://www.canon.co.id |
Garansi | 1 Tahun |
Harga* | Rp. 3.450.000,- |
* Datascrip (021) 6544515
+ Zoom optik 12x, kualitas foto dan video HD baik, layar sentuh, ada moda Smart Auto.
– Tanpa kartu memori, agak berat.
Rating 7,9