Database Koleksi Audio & Video
Memiliki banyak koleksi audio maupun video tentu akan lebih menyenangkan dan mudah jika disusun atau dikelola dengan baik. Apalagi jika tampilannya eye-catching. Kebetulan, ada alternatif menarik yang ditawarkan aplikasi bernama EJukebox ini.
Sesuai namanya, EJukebox memang mengingatkan kita pada mesin Jukebox yang berisi bermacam lagu dan kita tinggal memilihnya untuk dimainkan. Mengambil prinsip yang sama, EJukebox merupakan aplikasi yang akan mengorganisir kumpulan fi le audio hingga video untuk memudahkan pengoperasian serta pencarian berdasarkan kategori yang dibuat.
Pertama kali dijalankan, aplikasi ini akan memandu kamu untuk mendeteksi keberadaan file-file multimedia yang didukungnya. Nantinya, Ejukebox akan menyusun hasil temuan tersebut ke dalam kategori yang telah ditentukan. Ia memiliki kategori berdasarkan artists, albums, genre, year, hotlists, serta tools. Dengan metode drag-and-drop, kamu bisa menyusun playlist dengan mudah dan cepat.
Asyiknya lagi, EJukebox bisa difungsikan secara remote melalui Web dengan mengaktifkan fitur 2Web Browser. Dengannya, kamu bisa mengakses serta memainkan daftar lagu yang telah dibuat sebelumnya dari EJukebox melalui internet sehingga kamu bias memanfaatkan PC yang telah terpasang EJukebox layaknya server multimedia yang bisa dikendalikan dari jauh melalui koneksi internet. (Day)
Spesifikasi
Situs web | http://www.audiosoft.net |
Ukuran file | 13,86MB |
Lisensi | Trial (hingga 15 hari) |
Harga | US$39 |
Kebutuhan sistem | Windows 98/2000/XP/Vista/7 |